Free Food Car
Free Food Car dilakukan secara mobile menggunakan mobil ke tempat-tempat yang sudah ditentukan. Melalui program Free Food Car, Sekolah Relawan akan membagikan makanan secara gratis bagi dhuafa, fakir, miskin, yatim, dan musafir. Makanan yang disediakan pada program ini terdiri dari nasi, lauk pauk, sayur-mayur, buah dan air mineral. Makanan yang disediakan tersebut disajikan dalam bentuk prasmanan. Konsep program ini adalah 'melayani', penerima manfaat akan dilayani oleh relawan selama kegiatan tersebut.
Our Goals
Memberikan kesempatan kepada masyarakat yang membutuhkan untuk merasakan makanan yang layak.
Membantu masyarakat pra sejahtera agar bisa menyimpan sebagian hasil kerjanya.
Memberikan kesempatan kepada para dermawan agar bisa berbagi dengan sasaran yang tepat.
Steps
Pembagian tugas: dokumentasi, relawan yang mengajak penerima manfaat, relawan yang mengambil makanan, pemburu story
Menyiapkan peralatan yang dibutuhkan: memasang meja, kursi, piring, sendok, gelas, makanan, buah, gallon, dan lain-lain
Melayani penerima manfaat
Menciptakan suasana hangat dengan interaksi dan menggali story
Mendokumentasikan momen PM saat menikmati makanan
Merapihkan meja, kursi, dan piring yang selesai digunakan
Manfaat
Relawan akan mendapatkan pelajaran tentang bagaimana caranya melayani
Relawan juga akan mendapatkan bagaimana kita harus terus bersyukur dengan apa yang kita miliki.
Menambah teman baru
Tambah pengetahuan dan pengalaman baru
Akan dapat kebahagiaan tersendiri saat bisa membantu orang lain dengan makanan yang kita berikan.
Mendapatkan keberkahan dari Sang Pencipta.
4263 Relawan / 469 Aksi / 61218
Penerima Manfaat Donate